Kamis, 12 Februari 2009

BALE LUNJUK

Bale Lunjuk Taman Soekasada Ujung.

Bale Lunjuk merupakan Tempat tertinggi dari Bangunan yang ada di Taman Ujung yang terletak di barat laut Taman Soekasada Ujung. Tangga menuju Balai Lunjuk berjumlah 108 buah anak Tangga. Jumlah 108 ini adalah merupakan Symbolis dari anak – anak I Nyama Catur yang merupakan mitologi dari keberadaan Empat Saudara kita secara Magicyang mnyertai kita sewaktu kita lahir dari Rahim Ibu. Nyama Catur ini konon mempunyai anak-anak yang dinamakan Bajang yang berjumlah 108. Bajang ini adalah Symbolis Pikiran dan keinginan Manusia yang Negatif. ( buruk ) yang melekat di hati kita tanpa terkecuali.








Jadi undagan / tangga yang berjumlah 108 adalah merupakan symbolis dari Bajang, yaitu sifat-sifat yang buruk yang melekat di hati kita. Naik tangga menuju Balai Lunjuk adalah merupakan Perjalanan Rohani dengan meninggalkan satu-persatu sifat-sifat buruk tersebut. Seperti orang yang naik tangga satu persatu sampai tangga ke 108 pada Balai Lunjuk. Artinya sampai di Balai Lunjuk pada Tempat yang menonjol ( Tempat yang Tinggi ) kalau dipertegas artinya Menjadi Manusia Yang Berkualitas Unggul. Ari Balai Lunjuk ini kiranya belum sampai ke Tujuan yang paling Utama yaitu mencapai kesadaran yang sejati.

Diposting : Komang Sugiarta

0 komentar:

Template by - Abdul Munir | Daya Earth Blogger Template